Almh. Ibu Herliah Emmy Yani

 

Almh. Ibu Herliah Emmy Yani 


Dalam tulisan kali ini saya akan mencoba sedikit membahas mengenai salah satu putri dari pahlawan revolusi. Beliau merupakan putri kedua dari Jenderal TNI Anumerta Ahmad Yani, ya beliau bernama Almh. Ibu Herliah Emmy Yani. 



(Sumber Foto : http://www.kompasdata.id/Search/PhotoDetail/106393) 


    Ibu Herliah Emmy Yani adalah Putri kedua pasangan Jenderal Anumerta Ahmad Yani dan Ibu Yayuk Ruliah Sutodiwiryo. Beliau lahir di Magelang 30 Januari 1947  dan  wafat di Jakarta 8 Januari 2007 di rumah sakit medistra Jakarta karena penyakit komplikasi jantung dan paru-paru, beliau merupakan istri dari pengusaha otomotif ternama asal Indonesia yaitu Bapak Soebronto Laras. beliau juga dikenal sebagai pengusaha, lebih tepatnya pemegang franchise sekaligus Managing Director restoran ayam goreng Church's Texas Fried Chicken. Saya pertama kali mengetahui beliau saat saya sering berkunjung ke museum Sasmitaloka Jenderal Ahmad Yani, para penjaga bercerita mengenai anak - anak Pak Yani dan para penjaga bercerita "anak-anak Bapak masih sehat dan sekarang tinggal 7 orang, dan satu orang telah tiada yaitu Ibu Emmy" dan pencarian saya mengenai beliau berlanjut ke berbagai literatur. Dari berbagai literatur yang saya dapatkan, beliau merupakan salah satu putri bapak yang dikirim untuk sekolah ke luar negeri (bersama kakak pertama beliau, yaitu Ibu Rully) dan beliau dinyatakan sebagai "The Best Students of Asia". 

    Di masa hidup beliau, selain dikenal sebagai istri pengusaha otomotif terkemuka di indonesia dan salah satu pengusaha makanan, beliau juga dekat dengan dunia hiburan tanah air (data ini saya dapatkan dari situs metro tempo tertanggal 8 Januari 2007) keseharian beliau akrab dengan dunia hiburan dan banyak mengorbitkan artis-artis papan atas seperti The Groove, T Five, dan sebagainya. Beliau sendiri juga merupakan ibu angkat dari salah satu artis kenamaan tanah air yaitu Indra Bekti.

    Dari sini, saya mengambil banyak pelajaran hidup dari kisah hidup Almh. Ibu Herliah Emmy Yani, beliau berjuang dengan keras hingga bisa mencapai titik kesuksesan beliau, terus berusaha dan bekerja keras, serta tidak putus asa walaupun beliau pernah berada di titik yang pahit. Semoga kita semua bisa mengambil pelajaran dari kisah hidup Almh. Ibu Herliah Emmy Yani.

    Ya mungkin itu saja sedikit tulisan saya mengenai Almh. Ibu Herliah Emmy Yani., semoga tulisan ini memberikan manfaat bagi pembaca dan untuk Almh. Ibu Herliah Emmy Yani. semoga Allah SWT memberikan tempat yang terbaik untuk ibu disisinya.

 

Aamiin 


Sumber Rujukan : 

https://metro.tempo.co/read/90822/emmy-yani-tutup-usia

http://www.kompasdata.id/Search/PhotoDetail/106393 

https://www.liputan6.com/showbiz/read/225147/indra-bekti-kehilangan-ibu-angkat

Buku Dari Hati ke Hati oleh Ibu A. Yani 



 


Komentar